Menjungjung Tinggi Kehormatan Agama
Aripin Ritonga - Menjungjung tinggi kehormatan agama islam
adalah tanggung jawab setiap pemeluknya. Kehormatan agama islam harus berada di
atas kehormatan pribadi masing-masing pemeluknya. Menegakkan kebenaran lillah memang
pahit tetapi akhir yang didapatkan adalah kemanisan yang tiada tara.
Para salafussalih adalah ummat generasi yang meletakkan
ajaran agama dan kehormatan umat islam di atas segalanya. Mereka mencintai
kebaikan, dan menyebarluaskan kepada umat islam dipenjuru dunia. Tindakan mereka
tidak lain dari realisasi konsep Amr Ma’rif Nahi Munkar mencegah perbuatan keji
dan munkar, dan itu merupakan salah satu bentuk syiar Agama Allah Swt.
Abu bakar al-Sidik radiyallohu ‘anhu berkata “Tidak seorang muslimpun memiliki hak
atas muslim lainnya, bisa jadi muslim yang lemah adalah kuat dan besar di sisi
Allah.”
Abdullah bin Abbas berkata : “Perbuatan baik yang paling
utama adalah memuliakan teman duduknya.” Ia melihat ka’bah lalu berkataa :
Sesungguhnya Allah telah menghormatimu, meninggikanmu dan memuliakanmu tetapi
orang mukmin memiliki kehormatan lebih besar darimu di hadapan Allah Swt.
Ikrimah berkata : “Jangan sekali-kali kamu menyakiti
ulama, sebab siapapun yang menyakitinya, ia telah menyakiti Rasulullah SAW.”
Abu Hurairoh Radiyallohu ‘Anhu berkata : seorang mukmin lebih mulia disisi
Allah dibandingkan dengan sebagian Malaikat-Nya.”
Hatim Al-Asham pernah ditanya “Mengapa tangan seorang
mukmin yang mencuri harus dipotong ketika ia mencuri 5 dirham, padahal dendanya
adalah 500 dinar?” sebab ia telah membuka tutup perbuatan keji dan meninggalkan
kehormatannya.”
Wahai saudaraku, renungkanlah dirimu, apakah engkau
telah menjungjung kehormatan kaum muslimin? Atau menghina dan mencaci maki kehormatannya.
Jangan engkau termasuk kedalam golongan orang-orang fasik? Mohon ampunlah
kepada Allah.
Demikian posingan artikel kami semoga bermanfaat dan
bisa diambil hikmah dalam menjalankan perintah Allah, mengikuti Rasulnya juga
para sahabat para nabi sampai kepada ulama kita sekarang ini.
Tidak lupa pula terimakasih banyak kami ucapkan talah
menyempatkan diri untuk berkunjung menikmati sajian ilmu yang kami posting. Berharap
dan memohon hanya kepada Allah agar kiranya kita tetap dalam lindungan, rahmat
dan taufiknya. Wassalam J
Posting Komentar untuk "Menjungjung Tinggi Kehormatan Agama"
Silahkan tinggalkan komentar agar kami lebih baik.